Senin, Januari 24, 2011

Nasib Manusia

Hendaknya kita meyakini bahwa Alloh SWT telah menakdirkan nasib manusia sejak di alam rahim ketika berumur 4 bulan.
Namun takdir erat pula hubungannya dengan usaha manusia, misalnya Allaoh menakdirkan manusia mempunyai anak, karena dia menikah, menakdirkan manusia kenyang karena dia makan.

Takdir adalah Rahasia Alloh SWT yang tidak bisa diketahui oleh hamba-Nya melainkan bila sudah tiba waktunya.
Dengan merahasiakannya takdir, kita diperintahkan oleh Alloh untuk berusaha.

Sahabat Umar bertanya kepada Rasulullah SAW,
"Wahai Rasulullah, apa gunanya kita beramal jika Alloh SWT telah menakdirkan?"
Maka Rasulullah SAW menjawab,
"Setiap amal akan berjalan sesuai dengan takdirnya."
(Hadits Riwayat Al-Bukhari).